Kategori

Senin, 14 Januari 2013

Cara Membuat Lumpia


 

Dalam hidangan menu modern, lumpia sering disajikan sebagai pembuka atau appetizer. Lumpia yang konon berasal dari negeri China ini telah menjadi kudapan favorit bagi semua kalangan. Menurut bahasa boga Internasional, lumpia terkenal dengan sebutan spring roll.


Di Indonesia sendiri, kita mengenal berbagai macam jenis lumpia berdasarkan jenis isiannya karena di Indonesia lumpia lebih cocok dikategorikan sebagai makanan selingan. Kunci sukses pembuatan lumpia terletak pada kualitas kulit serta padu padan bahan isiannya.
Berikut ini akan dijelaskan cara membuat lumpia dengan beberapa resep untuk isi lumpia :
Resep lumpia isi seafood

Bahan :
*       2 siung bawang putih
*       150 gr cumi-cumi, buang kepalanya, bersihkan. potong-potong bundar melingkar tipis
*       250gr udang kecil, kupas dan buang kepalnya
*       10 butir bakso ikan, iris bentuk korek api
*       50 gr jamur merang, cincang
*       3 sdm irisan daun bawang
*       100 gr wortel, kupas, parut kasar
*       1 bungkus chicken powder
*       1 sdm gula pasir
*       1 sdm kecap manis
*       1/4 sdt merica bubuk
Cara Membuat :
*       Tumis bawang putih dengan 2 sdm minyak goreng hingga harum
*       Masukkan bahan yang lain. Beri sedikit air supaya bumbu meresap, aduk rata sampai air kering. Angkat

http://carapedia.com/lumpia_info254.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar